PENGARUH PENGEMBANGAN SDM TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR CAMAT MENUI KEPULAUAN KABUPATEN MOROWALI

Iswan M Masirete

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengembangan sumber daya manusia terhadap kinerja pegawai di Kantor Camat Menui Kepulauan. Pengembangan sumber daya manusia adalah kegiatan yang dilakukan untuk memperbaiki, meningkatkan pengetahuan pegawai baik dari segi kemampuan pengetahuan secara teori maupun praktek melalui pendidikan dan pelatihan, kegiatan non diklat, tugas belaiar serta promosi. Kemudian kinerja pegawai adalah hasil kerja secara kualitas, kuantitas, kehadiran ketepatan waktu dan dampak interpersonal.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dan dilanjutkan dengan menganalisa data yang didapat maka hasilnya yaitu terdapat hubungan yang signifikan antara pengembangan sumber daya manusia terhadap kinerja pegawai sebesar 0,50. Hal ini berarti bahwa koefien korelasi positif dengan tingkat signifikansi sebesar 90%. Pengembaugan sumber daya manusia pada kantor camat menui kepulauan berada pada kategori tinggi. Sebagai proses yang berkesinambungan pengembangan sumber daya manusia harus mengedepankan kebutuhan kekinian pegawai agar semakin memperbaiki kualitas kinerjanya.

Kata kunci : Pengembangan Sumberdaya Manusia sangat penting dalam meningkatkan kinerja pegawai.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.